Vina Panduwinata - Wow | Profil Vina Panduwinata
Ingatlah kita waktu remaja
pertama kali ama lelaki
Getaran jantung mengguncang bumiku
bila disentuh bibirku yang malu
Mengapa sekarang sama rasanya
aku melayang di samping dia
Tapi aku bukan kini sendiri
yang terbawa hanyut ombak asmara
Wooww
kumelihat cinta
di bola matanya
Panahnya menuju (tepat) ke arahku
-Vina Panduwinata - Wow | Profil Vina Panduwinata
Profil Vina Panduwinata :
Nama panjangnya Vina Dewi Sastaviyana Panduwinata, atau lebih populer dengan nama Vina Panduwinata, terlahir di Bogor, Jawa Barat, 6 Agustus 1959. Ia adalah salah satu penyanyi senior yang mendapat sebutan sebagai diva musik pop Indonesia.
Puluhan albumnya telah menjadi legenda musik Indonesia, diawali album pertamanya JAVA DAN SINGLE BAR (1978) dan setahun kemudian merilis SORRY SORRY DAN TOUCH ME (1979). Lewat albumnya BURUNG CAMAR (1985), namanya semakin mencuat. Lagunya dengan judul yang sama dalam album tersebut menjadi icon dirinya, dengan sebutan si Burung Camar.
Vina sendiri adalah istri dari Boy Haryanto Joedo Soembono, yang menikahinya pada 26 November 1989. Dari perkawinannya dikaruniai seorang putra, Joedo Harvianto Kartiko atau Vito.
Dalam perjalanan sebagai penyanyi, Vina yang juga ibu dan suami dalam keluarganya, memiliki keteguhan sikap dalam memegang prinsip. Tak heran jika dirinya mampu menjalankan profesi sekaligus sebagai ibu rumah tangga dengan sinergis.
Bahkan album-album lagunya dapat dikatakan sebagai cerminan suasana keluarganya, sebut saja CINTA (1986), CIUM PIPIKU (1987), SURAT CINTA (1988), RASA SAYANG ITU ADA (1991), BAHASA CINTA, (Duet dengan Broery Marantika), AKU MAKIN CINTA (1995), VINA 2000 (2000), BAWA DAKU (2001) dan VINA FOR CHILDREN (2002).
Vina bersama komposer Addie MS menggelar konser 'Viva Vina' pada 2006 dan beberapa saat kemudian merilis THE BEST VINA yang berisi lagu-lagu hitnya dari 1981-2006.
Perjalanan panjang bermusik Vina menjadi lengkap saat Anugerah Musik Indonesia (AMI) memberi penghargaan Lifetime Achievement 2006. Vina mendapatkan penghargaan tersebut atas dedikasi dan prestasinya sepanjang hidupnya yang diperuntukkan bagi musik.
Lama tak mengeluarkan album, bukan berarti Vina benar-benar tidak bernyanyi, ia pun masih menerima tawaran manggung off air. Dan menandai usianya yang ke-50, pada 7 Agustus 2009 ia menggelar konser tunggal yang diberinya tajuk 'Fantastic Gold Vina Panduwinata'.
Tahun 2010 adalah tahun kembalinya Vina ke dunia musik. Untuk langkah pertama, Vina merilis single terlebih dahulu, yakni Karena Kasihmu yang diambil dari album CINTA YANG TERAKHIR.
sumber : http://selebriti.kapanlagi.com/indonesia/v/vina_panduwinata/
ngelink : achen | Puisi Puisi | Lirik Lirik Lagu | SMP | Anak SMP
No comments:
Post a Comment